Rabu, 30 Juni 2010

Jualan Kostum Bola

Penggemar sepak bola tentu akrab dengan perlengkapan olah raga, dari mulai kaos bola, sepatu bola, dan pernak pernik sepak bola. Namun diantara perlengkapan olah raga sepak bola ini, pernak pernik sepak bola termasuk yang masih jarang dilirik peluang bisnisnya. Seiring dengan semakin meningkatnya penggemar sepak bola, tren berkembangnya bisnis pernak pernik sepak bola juga, semakin meningkat namun pemain usaha ini masih belum terlalu banyak. Sehingga pada saat ini bila anda ingin jadi perintis bisa berpeluang besar untuk mendapatkan pangsa pasar yang lebih banyak. Pernak pernik sepak bola memang termasuk produk segmented sehingga cakupan pasarnya terbatas, karena biasanya konsumennya laki-laki dan hanya mereka yang memang penggila bola. Selain itu juga termasuk dalam bisnis musiman, misalnya lebih diminati pada saat ada momen-momen pertandingan bola seperti piala dunia, piala euro, liga Indonesia dan yang terakhir adalah menjelang kedatangan klub Manchester United ke Indonesia bulan Juli 2009.
Produk pernak pernik sepak bola ini kebanyakan dapat dibeli secara impor dari China, Thailand dan Korea. Sedangkan yang berasal dari lokal berupa kostum sepak bola seperti kaos sepak bola dan sepatu sepak bola. Pertimbangan melakukan bisnis pernak pernik sepak bola impor ini mengingat konsumennya dari golongan soccer mania yang menginginkan pernak pernik yang berkualitas dan sampai saat ini produk pernak pernik bola produksi lokal masih jarang ditemui. Produk pernak pernik sepak bola ini termasuk barang fanatisme sehingga harganya juga tergolong premium dan lebih mengutamakan kualitas.
Variasi produk pernak pernik sepak bola ini dapat berupa kaos bola, gantungan kunci bentuk kaos bola bergambar logo klub, gantungan kunci bentuk karikatur pemain bola dan logo klubnya, asbak besi atau keramik bergambar logo klub, dompet bergambar logo klub, gantungan kunci berbentuk bola bergambar logo dan tulisan klub, stiker kulkas berbentuk logo klub, gantungan kunci bentuk sandal bergambar logo klub, jaket, handuk, tas, mug, jam, topi, bendera, pin dan lain lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar